Poros Indonesia, Kabupaten Bandung – Di Hut ke-17 th ini Yayasan Al-Aitam mengadakan 3 kegiatan yaitu puncak tema, yang kedua open house, dan ketiga milad, acara ini dibuka langsung oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Al-Aitam Bapak Drs. Salih Iskandar, MM, di halaman Kantor Yayasan Al-Aitam, Desa Cipagalo kec Bojong Soang Kabupaten Bandung, Sabtu, 25 Februari 2023.
Sementara itu Menurut Ketua Yayasan Universitas Langlang Buana Bapak DR. H. Agus Kusnaedi, ST, SIK.MM. bahwa pak sali ini merintis dari nol dari orang yang tidak punya, ternyata bagus perkembangannya, kedepannya lebih meningkat lagi lebih bagus lagi , menjadi contoh dan panutan bagi universitas lainnya, tegas beliau
Di waktu yang sama Kepala Sekolah Dasar Al- Aitam Awalludin, M.P.d. menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini kami menampilkan kegiatan -kegiatan yang menimbulkan anak kreatif,
Pada hari ini sebetulnya ada 3 kegiatan yaitu puncak tema, yang kedua open house, milad yayasan yang ke -17 , kita disini ingin melatih anak-anak agar menjadi, anak – Anak Yang kreatif, berani tampil, dan sesuai dengan kurikulum IKM dan mengikuti proyek Pelajar Pancasila, mereka tampil mengembangkan bakat Minat, sehingga mereka tidak takut tampil di depan, orang tua diundang dan insya Allah sehingga mereka melihat penampilan anak -anak nya, dan insya Allah kita mengikuti program pemerintah yaitu Kurikulum merdeka, tegas Awaludin.
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Bojong Soang, Kepala Desa Cipagalo, dan beberapa Tokoh pendidikan seperti Ketua Yayasan Universitas Langlang Buana DR.Agus Kusnaedi, Kadisdik Kabupaten Bandung Bapak Rully, dan beberapa dari tokoh masyarakat.
Di tempat yang sama juga acara ini dimeriahkan oleh penampilan anak -anak TK yang menampilkan tari dan seni budaya diatas panggung, dan berkat kerjasama yang baik panitia mIlad yayasan Al Aitam yang ke -17 ini berjalan tertib, aman, lancar dan sukses.
Reporter DY