Poros Indonesia, Wajo (Sabtu 15/10/2022 ) – Proyek perlintasan air yang berada diKelurahan Siwa Kecamatan Pitumpanua menyebabkan kemacetan panjang di jalan antar provinsi, Hal itu disebabkan adanya sistem buka tutup jalan, sehingga hanya 1 ruas jalan di seputaran proyek perbaikan yang bisa dilalui.
Menurut penguna jalan nasir sulaiman saat diwawancarai.proyek perlintasan air, dikecamatan Pitumpanua material dan alat berat memakan bahu jalan sehingga lajur jalan menyempit.
Lanjut Nasir,mengatakan proyek tersebut sudah berlangsung sekitar satu bulan tidak ada kegiatan pekerjaan dilapangan. Juga sudah menyalahi Undang-undang no.22 tahun 2009 tentang lalulintas dan angkutan jalan (LLAJ)
Nasir berharap kepada P U Bina marga Balai besar pelaksanaan jalan Nasional wilayah VI Makassar atau yang punya proyek melalui satker Atau PPK agar Memerintahkan rekanan proyek pekerjaan plat Dekker bisa menyelesaikan pekerjaan secepatnya karena sangat menganggu dan biang kemacetan lalulintas harap Nasir
Warga setempat juga mengeluhkan banyaknya debu masuk dirumah rumah karena proyek tersebut tak kunjung diselesaikan, ucap warga. Perbaikan perlintasan air di Siwa Kecamatan Pitumpanua kab. Wajo menjadi biang kemacetan trans Sulawesi, ucap warga. .(Sul-Sel).